Sunday, August 11, 2013



Serial anime Non Non Biyori mengadaptasi manga karya Atto yang berjudul sama. Atto meluncurkan Non Non Biyori di majalah Monthly Comic Alive pada tahun 2009

Non Non Biyori ber-setting di sebuah sekolah di pedesaan dimana muridnya hanya lima orang saja. Toko buku terdekat jaraknya 20 menit dengan menggunakan sepeda, majalah "Ju_p" malah terbit tiap hari Rabu, bukan Senin, dan toko rental video terdekat jaraknya sepuluh stasiun kereta. Siswi kelas lima SD bernama Hotaru Ichijou pindah dari Tokyo ke sekolah tersebut dan mulai membiasakan diri dengan kehidupan yang pelan di desa. Teman sekolah dia adalah siswi kelas satu SMP Natsumi, siswi kelas dua SMP Komari, siswi kelas satu SD Renge, dan kakak laki-laki Komari, Suguru, yang duduk di kelas tiga SMP.

Cast :
- Rie Murakawa (Aoi di Vividred Operation, Escha di Atelier Escha & Logy) sebagai Hotaru Ichijou, siswi kelas lima SD yang pindah sekolah dari Tokyo. Penampilannya terlihat dewasa melebihi umurnya. Bahkan hingga ia disodorkan foto jodoh oleh ibu-ibu di lingkungan sekitar (yang mencari jodoh untuk saudara laki-laki).

- Kotori Koiwai (Iwai di Dansai Bunri no Crime Edge, Kigurumi di Joshiraku) sebagai Renge Miyauchi, siswi kelas satu SD paling muda di Sekolah Cabang Asahioka. Dia memiliki kepribadian penyendiri, dan sering mengatakan bahwa orang-orang di sekitarnya tidak mengerti tentangnya dan mengakhiri perkataannya dengan kata "non." Dia memiliki kucing yang bernama Gu.

- Ayane Sakura (Akane di Vividred Operation, Marii di Joshiraku) sebagai Natsumi Koshigaya, siswi kelas satu SMP periang yang membuat suasana asyik dikelasnya. Dia sering menjahili orang, bahkan hingga membuat lubang di rumahnya.

- Kana Asumi (Nyaruko di Haiyore! Nyaruko-san, Airi di Devil Survivor 2 The Animation) sebagai Komari Koshigaya, siswi kelas dua SMP yang merupakan kakaknya Natsumi dan merupakan siswi tertua di sekolahnya. Dia merasa tergangggu karena tingginya masih belum melewati 140 cm.

Serial anime ini disutradarai oleh Shinya Kawamo (Kokoro Connect, .hack//GIFT).

Serial ini dijadwalkan tayang di televisi Jepang mulai bulan Oktober 2013.

Web Official : http://www.nonnontv.com/
PV : http://www.nonnontv.com/special/
http://www.youtube.com/watch?v=GtOCzzLNsOY


Sumber : ANN -aki- via KOI

0 comments:

Post a Comment